Sejarah Asal Mula Bahasa Inggris Yang Menjadi Bahasa Internasional
Sekolahbahasainggris- Pernakah Terpikir oleh sahabat SBI “Dari mana asal mula bahasa Inggris?” Hayo…. Ada yang bisa menjawabnya tidak? Untuk mengetahui kenap bahasa Inggris menjadi bahasa Internasional kita harus mengetahui terlebih dahulu sejarah bahasa Inggris.
Nah untuk lebih jelasnya yuk disimak penjelasan dibawah ini:
-
Awal Mula Bahasa Inggris
Bahasa Inggris memiliki awal mula kenap bisa digunakan di seluruh dunia loh. Walnya bahasa Inggris lahir di pulau Britania tepat 1500 tahun yang lalu. Bahasa Inggris itu sebuah bahasa Jermanik Barat loh yang berasal dari sialek-dialek Anglo-frisia. Lalu bahasa tersebut dibawa ke pulau Britania di Eropa oleh para imigran Jermanik dari beberapa wilayah barat laut yang sekarang kalian ketahui sebagai Negara Belanda dan Jerman.
“Wah berarti Jerman dan Belanda masih satu kerabat dong dengan bahasa Inggris?” Ya benar sekali, oleh Karena itu banyak sekali persamaan kata dari bahasa Jerman dan Belanda dengan bahasa Inggris.
-
Kerajaan Anglo-Saxon
Pernah dengar tentang kerajaan Anglo-Saxon? Wah kalau belum pernah dengar admin kasih tahu deh. Buat yang sudah pernah dengar yuk disimak lagi sejarahnya. Pada awalnya bahasa Inggris kuno itu aslinya adalah sekumpulan dialek-dialek yang mencerminkan asal usul kerajaan Anglo-Saxon di Inggris.
Lalu ada dialek Saxon Barat yang begitu mendominasi yang dipengaruhi oleh dua gelombang invasi apda masa itu yakni:
- Invasi pertama yang berasal dari para penutur bahasa dari cabang Skandinavia yang merupakan keluarga bahasa Jerman. Pada abad ke 8 dan ke 9 mereka menaklukkan dan menghuni beberapa bagian di Britania.
- Invasi kedua yang berasal dari suku yang bertuturkan dialek bahasa Perancis pada abada ke-11.
Kedua invasi inilah yang menjadikan bahasa Inggris memiliki banyak kata serapan dari bahasa Jerman dan Perancis. Meskipun tidak pernah menjadi bahasa campuran loh secara harfiahnya. Sehingga kelompok invasi anggota suku bangsa Skandinavia dan suku Norman menciptakan simplikasi tata bahasa baru yang kita kenal sekarang sebagai bahasa Inggris.
-
Bahasa Inggris Purba ( Proto)
Bahasa Inggris Purba atau sering juga disebut bahasa Inggris Proto berasal dari suku bangsa Jermanik yakni Saxon, Anglia, Frisia, Jute, dan juga Frank yang pada masa itu berdagang dan berperang di wilayang Eropa dengan rakyat Kekaisaran Romawi yang menuturkan bahasa Latin saat invasi ke Eropa bagian timur.
Oleh karena itu banyak sekali bahasa latin yang terserap juga di bahasa Inggris, dan diantaranya sebagai berikut:
Camp (kamp), Dragon (naga), Cheese (Keju), Fork (garpu), giant (raksasa), inch (inci), pillow (bantal), pound (pon), soap (sabun), dll.
-
Menurut Pakar Modern
Menurut pakar modern, mereka berpendapat bahwa yang paling mendekati dengan bahasa Inggris adalah Anglo-Saxon yang juga mirip dengan bahasa Frisia.
Semoga Bermanfaat Para Pembaca SBI!!!