Contoh Procedure Text “How To Make Mango Juice” Dalam Bahasa Inggris Beserta Artinya
Hallo sahabat SBI yang sedang semangat belajar bahasa inggris, pada kesempatan kali ini kita akan belajar materi baru bahasa inggris yang berhubungan dengan text.
Sahabat SBI masih ingat bukan ada berapa text dalam bahasa inggris? yaps! explanation text, descriptive text, recount text dan juga procedure text. Nah, kali ini kita akan membahas mengenai procedure text.
Ada yang masih ingat apa yang dimaksud dengan procedure text dalam bahasa inggris? Procedure text merupakan sebuah text dalam bahasa inggris yang berfungsi untuk menjelaskan pembuatan ataupun pemasangan suatu hal kepada yang membacanya.
Procedure text terdiri dari material, equipment dan juga step atau langkah pembuatan/pemasangan/pengoprasian.
Berikut ini contoh procedure text yang berhubungan dengan cara membuat mango juice atau jus mangga dalam bahasa inggris 🙂
Check Juga Materi Penting SBI Lainnya :
- Perbedaan Antara “Student VS Pupil” Dalam Bahasa Inggris Beserta Contoh Dalam Kalimat
- Contoh Lengkap Explanation Text Tentang ‘SNOW’ Dalam Bahasa Inggris
- Perbedaan “Friend, Mate, Buddy, Dude” Dalam Bahasa Inggris Beserta Contoh Kalimat
- 3 Bentuk Penggunaan “YET” Dalam Bahasa Inggris Beserta Contoh Kalimat
- 5 Contoh British Slang Dalam Bahasa Inggris Beserta Contoh Kalimat
- 5 Kumpulan Idiom ‘ALL’ Dalam Bahasa Inggris Beserta Contoh Kalimat
- 7 Contoh ‘American Slang’ Dalam Bahasa Inggris Beserta Contoh Kalimat
- Perbedaan Dan Contoh “Lie VS Lay” Dalam Kalimat Bahasa Inggris
HOW TO MAKE MANGO JUICE
Resep Pertama :
Buah mangga dengan kualitas bagus, segar dan mengkal sebanyak 4 buah. Sebagai rekomendasi pilihlah buah mangga arum manis.
Gula pasir sebanyak 2 sendok makan. Pilih gula dengan kalori rendah.
Air matang sebanyak 400 ml.
Es batu atau serut secukupnya.
Cara membuat Jus Mangga Segar :
Pertama kupas buah mangga dan potong daging buahnya dalam ukuran kecil.
Selanjutnya masukkan ke dalam wadah blender bersama dengan air matang dan gula pasir.
Nyalakan mesin blender dan haluskan semua bahan.
Setelah selesai, tuang ke gelas saji dan kemudian masukkan es serut di atasnya.
Jus mangga Anda siap dinikmati.
Resep Kedua :
Jus mangga berikut ini adalah perpaduan daging mangga dengan yoghurt. Rasanya sangat nikmat dan tentu sehat. Nah, untuk membuat jus ini, siapkan bahan-bahan sebagai berikut:
Daging buah mangga sebanyak 250 gram.
Yoghurt sebanyak 50 ml. Pilih yang plain saja.
Gula pasir sebanyak 2 sendok makan. Ganti dengan gula rendah kalori jika Anda sedang diet.
Air perasan jeruk lemon sebanyak 1 sendok makan
Es serut sebanyak 150 gram.
Air sebanyak 100 ml.
Cara membuat Jus Mangga Segar :
Pertama, masukkan daging buah mangga ke dalam wadah blender bersama dengan gula pasir, air perasan jeruk, es serut serta air matang. Blender hingga halus sempurna.
Setelah selesai, tuang ke dalam gelas saji dan jus siap untuk dinikmati.